Biografi Sule - Pelawak


Sule
Wajah pas-pasan tak lantas berarti nasib juga pas-pasan, hal ini terbukti pada nasib seorang Entis Sutisna atau yang akrab disapa Sule. Ya, Sule. Siapa yang belum kenal Sule pasti dirumah tak punya TV (he he he bercanda). Hampir tiap hari wajah uniknya Sule nongkrong di televisi terutama di acara komedi OVJ Trans TV ATAU Opera Van Java. Entis Etisna atau Sule bersama dengan Andre Taulani, Nunung, Ajiz dan Parto sering membuat kita terkekeh-kekeh. Saat ini penulis akan menulis biografi Sule.

Entis Sutisna dilahirkan di Cimahi, Jawa Barat pada tanggal 15 November 1976. Entis Sutisna menggunakan nama artis Sule yang berarti Sunda Bule, hal ini dibuatnya karena ia sering tampil dengan rambut panjang yang disemir kuning bak seorang bule. Artis yang sering menggunakan prokem “prikitiew” ini tak lantas naik daun. Sule memulai karir keartisannya saat ia menang dalam acara API atau Audisi Pelawak Indonesia di MNC TV (atau TPI) di tahun 2005 bersama dengan Ogi Suwarna dan Obin Wahyudi yang tergabung dalam grup SOS.


Karirnya semakin melejit saat ia membintangi acara OVJ di Trans TV dan “Awas Ada Sule” di Global TV. Setelah ia membintangi OVJ namanya sering disebut dengan Sule OVJ.

Awalnya Sule adalah orang biasa, ia juga berasal dari keluarga pas-pasan. Darah seninya diturunkan dari sang ayah yang seorang penjual bakso keliling. Ayah Sule sering berjualan sambil membanyol dan membuat pelanggannya tertawa ter bahak-bahak. Sebenarnya Sule tak menyadari jika ia memiliki darah seni, yang ia tahu banyak orang terbahak mendengar ocehannya.

Saat kecil Sule sudah terbiasa mencari uang sendiri sembari sekolah yaitu dengan berjualan ayam goreng, jagung rebus sampai menjadi penjual kebaya, hal itu ia lakukan karena ia butuh tambahan uang jajan dan ia gak mungkin minta tambahan uang saku ke ortu karena ortunya juga bukan orang kaya.

Ketika ia menikah dengan Lina di tahun 1997, himpitan ekonomi membuat ia berfikir keras untuk memecahkannya. Akhirnya ia mencoba peruntungannya di dunia lawak. Saat itu ia sering mengikuti audisi-audisi lawak di berbagai media. Hingga di tahun 2005 ia menang di audisi API di MNC TV. Dari situlah karirnya menanjak sampai di tahun 2011 ia terpilih menjadi “Komedian Terfavorit” pada ajang Panasonic Gobel Awards.

Dari pernikahannya dengan Lina Sule dikaruniai empat orang anak, tiga orang anak laki-laki (Rizki, Rizwan, dan Ferdinand) dan seorang anak perempuan (Putri).

Kehidupan Sule yang awalnya sangat sederhana berubah menjadi seorang yang sangat berkecukupan. Hingga ia disinyalir menjadi seorang Miliarder. Walaupun begitu Sule tetaplah hidup sederhana, ia juga membuat bisnis retail yang dikelola istrinya, berjaga-jaga jika ia sudah tak “laku “ di dunia hiburan.

Namun Sule tak berhenti belajar, ia selalu membuat terobosan yang membuat dirinya terus berkibar di dunia lawak, seperti sebuah prokem yang identik dengan dirinya yaitu “prikitiew”.

Belum lama ini Sule membuat terobosan baru lagi yaitu ia mencoba nasibnya di dunia tarik suara. Sule dengan keunikannya menciptakan lagu yang menggelitik seperti “Suami takut istri atau Susi”, dan juga ia berkolaborasi dengan artis KOREA yang sedang naik daun yaitu ERU. Disitu ia menyanyikan lagu yang liriknya ada yang menggunakan bahasa Sunda, Indonesia dan bahasa Korea. Dalam video klipnya Sule mengenakan pakaian serba pink yang menggelitik orang yang melihat.

Sebagai catatan ternyata Sule juga bisa berbahasa Korea dan anak laki-lakinya juga sangat fasih berbahasa Korea. Dimana dalam video klip saat menyanyikan lagu campuran Sunda-Indonesia dan Korea, ia juga mengikutkan anak laki-lakinya itu juga sebagai promosinya akan anaknya yang juga ingin mengikuti debut ayahnya di dunia hiburan.

Sule digadang-gadang menjadi pelawak termahal saat ini dimana konon honornya dari OVJ saja perbulan minim 100 juta, itupun belum acara TV lainnya serta iklan yang dibintanginya.       

http://biografionline.blogspot.com/

Berikut ini adalah daftar acara TV yang dibintangi Sule
"Awas Ada Sule"
"Awas Ada Sule 2"
"Untung Ada Sule"
"Oesman 77"
Saung SOS di TPI
"Saung Sule" di Trans 7
"Komedi Putar" di TPI
"Opera Van Java" di Trans 7
"PAS Mantab" di Trans 7
"Opera Anak" di Trans 7
"Opera Van Java" di Trans 7

Berikut ini adalah Lagu yag diciptakan dan dinyanyikan oleh Sule
"Susis" (Suami Sieun Istri) - 2010
"Prikitiew Bye Bye" - 2010
"Bola Salju" - 2010
"Be Happy" - 2010
"Bibirmu Dower (bersama SM#SH)" - 2011
"Andeca Andeci (bersama 7 Ikans)" - 2011
"Cicilalang" - 2011
"Dadang Dudung (Variasi Cicilalang)" - 2011
"Mimin I love you" - 2012
"Smile U don't Cry (bersama Andre Taulany)" - 2011
"Potong Bebek Angsa (bersama Super Senior)" - 2012
"Saranghaeyo , Sule Feat Eru (Aku Cinta Padamu)" – 2013

Iklan Yang Dibintangi Sule :
Kartu XL Tahun 2010 (bersama Ibrahim Khalil Alkatiri alias Baim dan Putri Titian)
Kartu As (bersama Rianti Cartwright, Smash, Andre Taulany)
Suzuki Titan
Carvil bersama Samuel Zylgwyn dan Donita
E-Juss Mangga
E-Juss Gingseng Anggur
Permen MintZ
Wonderful Indonesia
Grand Shrya

Penghargaan Sule :
Panasonic Gobel Awards 2011 untuk kategori Komedian Terfavorit
Indonesia Kids Choice Awards 2011 untuk kategori Komedian Terfavorit
Panasonic Gobel Awards 2012 untuk kategori Komedian Terfavorit
Indonesia Kids Choice Awards 2012 untuk kategori Komedian Terfavorit

Film yang dibintangi Sule :
Arwah Kuntilanak Duyung (2011)
Sule, Ay Need You (2012)
Sule Detektif Tokek (2013)

Ditulis Oleh : blogger

Muh.Akram Anda sedang membaca artikel berjudul Biografi Sule - Pelawak yang dipublikasikan oleh Profil dan Biografi dan jangan lupa baca juga artikel yang lainya dibawah ini :

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Profil dan Biografi

0 komentar:

Posting Komentar

Back to top